PROPHETIC SOCIO TECHNOPRENEURSHIP
Pengusaha itu makhluk yang tangguh, kenapa? karena bisa SURVIVE dalam keadaan apapun.
sesulit apapun keadaan nya ia harus bisa bertahan untuk hidup.
Prophetic : Nabi
Socio : Sosial
Technopreneurship : Pengusaha yang menguasai ilmu teknologi
Jadi secara garis besar memiliki arti : Pengusaha yang menguasai ilmu teknologi yang berjiwa sosial serta bersifat kenabian.
Kenapa sabahat nabi Umar dan Usman menjadi teladan yang patut dicontoh ?
karena Umar memiliki sikap tegas, berani, dermawan, anti korupsi
serta Usman ia juga seorang pengusaha yang dermawan, dan berjiwa besar.
Dikampus kami, kampus bisnis Umar Usman bukan hanya mengajarkan bagaimana kita menjadi pengusaha yang sukses, lebih dari itu ada nilai nilai islami yang ditanamkan sejak kami kuliah yang akan membentuk karakter dan sifat seperti Umar dan Usman yang akan menjadi bekal kelak kita sudah menjadi pengusaha.
selain itu di zaman sekarang kami dituntut untuk menguasai teknologi untuk mengembangkan bisnis atau usaha nya, jadi yang tidak up to date akan tertinggal dengan sendirinya.
menjadi pengusaha, bukan hanya PROFIT saja yang selalu dikejar, tetapi BENEFIT yang jauh lebih penting karena hakikat dari seorang pengusaha ia harus menjadi orang yang selalu memberikan manfaat untuk orang disekitar nya, saling membantu sesama, tidak hanya memikirkan dirinya sendiri.
sesuai dengan hadist Nabi, "Sebaik-baiknya makhluk itu orang yang bisa bermanfaat bagi orang lain"
0 komentar:
Posting Komentar
Welcome Interpreneurs... :)